Bagi penikmat teknologi ponsel kini dimanjakan lagi dengan hadirnya model ponsel terbaru dari pabrikan gadget Korea Selatan dan Pabrikan gagdet China. Apa yang menarik dari peluncuran itu? yaitu keduanya sama-sama meluncurkan sepasang smartphone phablet pada hari yang sama, Kamis 13/08/2015.
Pabrikan gadget Korea Selatan yaitu Samsung resmi memperkenalkan Galaxy Note 5 dan Galaxy S6 Edge Plus sedangkan dari China resmi meluncurkan Xiaomi Redmi Note 2 dan Redmi Note 2 Prime.
Ponsel samsung masih menjadi primadona di hati masyarakat Indonesia. Namun ternyata samsung harus bersaing dengan xiaomi di pasar ponsel China karena menurut Analis IDC Xiaomi merupakan produsen smartphone terbesar ketiga didunia pada musim gugur lalu, disusul oleh samsung dan apple.
Spesifikasi Samsung dan Xiaomi akan menjadi pertimbangan para pecinta smartphone. Karena para produsen ponsel ini menyuguhkan banyak keunggulan dari masing-masing ponsel untuk menarik minat konsumen. Dari tampilan ponsel, prosesor, kapasitas media penyimpanan, ukuran layar, kapasitas baterai, dan resolusi kameranya serta fitur-fitur yang dimilikinya.
Smarthphone atau ponsel nyatanya masih menjadi kebutuhan dasar masyarakat. Ponsel sebenarnya masuk kedalam kebutuhan tersier yang bisa disebut kebutuhan mewah, kebutuhan ini timbul setelah terpenuhinya kebutuhan yang lebih penting yang kita butuhkan. kebutuhan tersier pemenuhannya tertuju pada barang-barang mewah yang hanya bisa dilakukan oleh yang berpenghasilan tinggi. termasuk ponsel.
Handphone pada saat dulu hanya diketahui oleh beberapa kalangan saja. dikarenakan terbatasnya alat teknologi komunikasi ini, maka handphone termasuk barang mewah yang hanya bisa dibeli oleh orang kaya.
Namun seiring berjalannya waktu handphone kini mejadi barang kebutuhan atau menjadi kebutuhan primer. Harga jual handphone saat ini bisa dikatakan murah, maka semua golongan bisa membelinya. Bukan hanya alasan itu, handphone juga dibutuhkan dalam memudahkan kegiatan sehari-hari.
Peran handphone sangat membantu dalam urusan komunikasi antar setiap orang dan antar jarak. Apalagi untuk para pekerja dan pengusaha. ponsel ini bisa digunakan untuk interaksi dengan orang lain agar tidak terjalin miss komunikasi sehingga bisa memperlancar kegiatan dan usahanya
Handphone tidak memandang penggunanya, baik itu dewasa atau remaja. Terutama pada kalangan remaja, nyatanya handphone sudah menjadi kebutuhan primer mereka untuk menunjukan status sosial disamping untuk komunikasi. Karena seringnya bergaul maka ponsel adalah suatu keharusan.
Dari fenomena tersebut, lebih cermatlah Anda untuk memenuhi kebutuhan Anda. Penuhi dulu kebutuhan yang dirasa lebih penting, Belilah dan gunakanlah ponsel yang bisa menunjang kebutuhan sehari-hari bukan untuk memuaskan keinginan dan kepuasan saja.
Jadilah konsumen yang cerdas dalam memilih alat komunikasi.. !
Comments
Post a Comment